Panduan daftar & login
Untuk mulai menggunakan dibales.ai, kamu perlu membuat akun dan mengaktifkan layanan sesuai kebutuhanmu. Kamu bisa melakukan aktivasi dengan dua cara:
Pembayaran langsung melalui platform
Menggunakan kode voucher (jika kamu membeli melalui affiliate/influencer dibales.ai)
Berikut langkah-langkah lengkapnya:
1. Kunjungi Halaman Login Website dibales.ai
Buka: ➡️ Halaman Login Platform

Lalu klik tombol “Continue with Google”
2. Login dengan Akun Google
Pilih akun Google yang ingin kamu gunakan. Akun ini akan digunakan untuk mengakses dashboard dan semua fitur di dibales.ai.
Login dengan akun google tidak bisa dilakukan melalui browser dari instagram, pastikan anda menggunakan browser eksternal dari perangkat anda seperti Safari/Google Chrome/Mozila dan browser eksternal lainnya
3. Buat Agent
Setelah login, kamu akan diarahkan ke halaman pembuatan Agent. Klik “Buat Agent” untuk melanjutkan.

4. Aktivasi Layanan: 2 Opsi
🅰️ Opsi 1 — Pembayaran di dalam platform
Kamu bisa langsung memilih:
Paket Plus (Instagram automation)
Paket Pro (Everything in Plus + Whatsapp automation)
Setelah memilih, lanjutkan ke halaman pembayaran, dan selesaikan transaksi.
🅱️ Opsi 2 — Menggunakan Voucher
Jika kamu sudah membeli voucher di luar platform (misalnya lewat afiliator, influencer, event, atau promo), kamu akan melihat kolom “Kode Voucher” saat memilih paket.

📌 Langkah-langkahnya:
Masukkan kode voucher kamu di kolom yang tersedia
Klik “Apply”
Sistem akan otomatis mendeteksi paket sesuai voucher yang kamu miliki
Kamu bisa lanjut tanpa perlu bayar ulang
Kode voucher biasanya didapatkan melalui email dengan subjek: "Kode Voucher Akses Platform dibales.ai"
🎉 Selamat akun sudah aktif!
Setelah paket aktif (baik lewat pembayaran langsung atau voucher), kamu bisa melanjutkan untuk:
Menghubungkan akun Instagram -> Comment to DM
Menghubungkan akun Whatsapp -> WA Follow UP
Last updated